Fakta Unik Tentang Bulan yang Menarik Untuk Dibahas
Sebagaimana yang sudah diketahui, bahwa bulan merupakan salah satu benda langit yang kerap muncul ketika malam hari.
Disertai dengan miliyaran bintang-bintang lainnnya, cahaya bulan pun menyinari dan semakin mempercantik suasana dimalam hari.
Terlepas dari hal itu, ternyata ada beberapa fakta menarik dari bulan yang jarang diketahui lho. Nah, buat kamu yang cari fakta tentang bulan, simaklah baik-baik ulasannya di bawah ini.
1. Bulan Terbentuk Dari Hasil Tabrakan Eksplosif
Menurut informasi yang didapat, keberadaan bulan diyakini berasal dari sebuah ledakan antara proto bumi yang bertabrakan dengan objek berukuran planet Mars.
Lantas, apa yang dimaksud dengan proto bumi? Perlu kamu ketahui, proto bumi adalah bumi tahap awal yang ukurannya lebih besar dibandingkan sekarang.
Akibat dari tabrakan tersebut, maka puing-puing terlempar ke luar angkasa dan menyatu hingga membentuk bulan.
Fenomena ini diperkirakan terjadi sekitar 4,5 miliar tahun lalu, dimana daya ledaknya 100 juta kali lebih besar dibanding peristiwa meteor jatuh ke bumi yang memusnahkan dinosaurus.
2. Ukuran Bulan yang Lebih Besar dari Sebelumnya
Di masa awal terbentuknya, ukuran bulan tampak 10 kali lebih besar dari ukurannya yang sekarang ketika dilihat dari bumi.
Menurut para astronom ternama, menyebutkan bahwa ukuran bulan kemungkinan 12 hingga 19 kali lebih dekat dengan bumi pada awalnya, yang mana bulan mengorbit pada jarak 20 ribu sampai 30 ribu km.
3. Ukurannya Lebih Kecil Dari Bumi
Tahukah kamu? ternyata ukuran bulan lebih kecil dari bumi. Ya, ukuran diameter bulan diperkirakan hanya mencapai 3.475 km.
Jika dilihat dari luas permukaannya, maka bulan mencakup sekitar 1/16 dari total luas permukaan bumi. Adapun mengenai massa bulan yang memiliki 1,2% dari massa bumi.
4. Material Bulan
Seperti halnya bumi, bulan juga mempunyai kerak, mantel, dan inti. Kabarnya, bagian kerak bulan meliputi permukaan rata-ratanya yang memiliki kedalaman sekitar 70 km.
Adapun mengenai bagian mantelnya yang berbatu dengan ketebalan berkisar 1.330 km, dan tersusun dari batuan padat yang kaya akan kandungan magnesium dan zat besi.
Sedangkan bagian intinya terbilang sangat kecil, yakni hanya mencapai 1% sampai 2% massa bulan yang lebarnya diperkirakan 680 km.
Didalamnya terdapat berbagai unsur, seperti besi, belerang, dan lain sebagainya.
5. Suhu di Bulan
Sebenarnya suhu di bulan cukup bervariasi karena tergantung waktu. Di siang hari, suhu bulan akan memuncak diantara 127 sampai 134 derajat celcius.
Lain halnya ketika malam hari, yang mana suhunya menjadi tinggi sehingga bisa mencapai -153 hingga -173 derajat celcius. Pada beberapa kawah bulan, maka suhunya akan mendekati angka -240 derajat celcius.
Jika disimpulkan, suhu rata-rata permukaannya mencapai 107 derajat di siang hari, dan -53 derajat pada waktu malam hari.
6. Debu di Bulan Berbau Bubuk Mesiu
Seorang astronot bernama Harrison Jack Schmitt ketika menjelajahi bulan, pakainnya dipenuhi dengan debu.
Bahkan yang lebih menariknya lagi, ia menyebutkan bahwa debu di bulan memilki aroma seperti bubuk mesiu untuk senjata api.
Konon, debu-debu inilah yang kerap membuat para astronot dihadapkan pada masalah hidung tersumbat dan gejala bersin hingga beberapa hari lamanya.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk jalan-jalan ke bulan?
Nah, itu dia deretan fakta menarik dari bulan sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan penambah wawasan.